himpunan A={sapi,katak,ayam}
himpunan B={baju,celana,sepatu,topi}
AxB adalah keseluruhan relasi yang mungkin dari himpunan A ke himpunan B yang dijabarkan sebagai berikut.
AxB={(sapi,baju),(sapi,celana),(sapi,sepatu),(sapi,topi),(katak,baju),……,(ayam,topi)}
Pada AxB setiap elemen himpunan A harus direlasikan dengan setiap elemen himpunan B. Sebuah himpunan relasi antara A dan B merupakan himpunan yang berisi elemen-elemen dari AxB atau bisa dikatakan aRb merupakan himpunan bagian dari AxB. Salah satu contoh relasi antara A dan B adalah sebagai berikut.
R={(katak,baju),(ayam,celana),(sapi,sepatu),(ayam,topi)}
Dalam himpunan relasi setiap elemennya tidak harus berurutan baik berdasarkan domain maupun kodomainnya, namun dalam satu elemen, posisi domain selalu di depan dan posisi kodomain selalu dibelakang. Misal sebagai berikut.
{(a,1),(b,4)}={(b,4),(a,1)} namun (c,3) ≠ (3,c)
Representasi Relasi
Dikenal beberapa bentuk representasi dari sebuah himpunan relasi diantaranya adalah sebagai berikut.
Tabel – merepresentasikan himpunan daerah asal atau domain sebagai indeks baris dari suatu tabel dan daerah hasil atau kodomain sebagai indeks kolom dari tabel tersebut. Ada dan tidaknya relasi dinyatakan dalam isi dari sel-sel yang ada pada tabel tersebut. Sebagai pembeda ada dan tidaknya relasi dapat digunakan angka 1 dan 0 atau menggunakan tanda cek √ dan kosong. Sebagai contoh dapat dilihat pada tabel berikut.
indeks | baju | celana | sepatu | topi |
sapi | √ | √ | ||
katak | √ | √ | ||
ayam | √ |
Graph – merupakan representasi terakhir dari sebuah relasi. Graph digunakan untuk menggambarkan relasi dari dua himpunan yang elemen-elemennya sama atau bisa juga dikatakan graph merepresentasikan relasi elemen-elemen suatu himpunan dengan himpunan itu sendiri, bisa pada elemen yang sama atau elemen yang berbeda di himpunan tersebut. Misal sebuah himpunan X = {A,B,C,D,E,F} terdapat suatu relasi R = {(A,B),(B,E),(C,F)(D,E),(D,F)} maka dapat digambarkan sebagai berikut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar